Selasa, 24 April 2012

Skrip Televisi: Sportacular (Euro 2012)


SEGMEN I: PROFIL TUAN RUMAH, LOGO, DAN MASKOT

YANIAR: HALO PEMIRSA SPORTAKULAR DIMANAPUN ANDA BERADA/ APA KABARNYA NIH? WAH/ GAK KERASA YA/ SEBENTAR LAGI UDAH MAU EURO 2012 AJA// NAH DI EPISODE KALI INI/ SPORTAKULER AKAN MEMBAHAS SECARA KHUSUS DAN MENDALAM SEGALA SERBA-SERBI MENGENAI EURO 2012/ MULAI DARI PROFIL TUAN RUMAH/ LOGO/ MASKOT/ TIM-TIM YANG AKAN BERTANDING/ SERTA FAKTA UNIK TENTANG KOMPETISI ANTAR NEGARA EROPA YANG DISELENGGARAKAN 4 TAHUN SEKALI INI// SELAIN ITU/ NANTI JUGA AKAN ADA WAWANCARA SINGKAT DENGAN MASYARAKAT MENGENAI SIAPA SIH IDOLA MEREKA DI EURO 2012 INI? NAH PEMIRSA SPORTAKULER/ YUK/ LANGSUNG AJA KITA MULAI DARI PROFIL TUAN RUMAH/ LOGO DAN MASKOTNYA DULU//

NARASI: EURO 2012// SEBUAH KOMPETISI SEPAK BOLA BERGENGSI ANTAR NEGARA-NEGARA EROPA YANG SUDAH DISELENGGARAKAN SEJAK TAHUN 1960/ AKAN SEGERA DISELENGGARAKAN DALAM HITUNGAN HARI// DUA NEGARA YANG MENJADI TUAN RUMAH/ POLANDIA DAN UKRAINA/ SUDAH SIAP MENYAMBUT PAGELARAN AKBAR INI// POLANDIA ADALAH SEBUAH NEGARA REPUBLIK YANG TERLETAK DI EROPA BAGIAN TENGAH/ SEMENTARA TETANGGANYA UKRAINA ADALAH SEBUAH NEGARA PECAHAN UNI SOVIET YANG TERLETAK DI EROPA TIMUR// DIUMUMKAN UNTUK MENJADI TUAN RUMAH EURO 2012 PADA TAHUN 2007/ KEDUANYA TENTU TIDAK MAU MENYIA-NYIAKAN KESEMPATAN PERTAMA MEREKA BEGITU SAJA// BERBAGAI PERSIAPAN MULAI DARI HAL-HAL VITAL SEPERTI PEMBENAHAN STADION HINGGA PEMBENAHAN INFRASTRUKTUR LAINNYA SEPERTI JALAN RAYA DAN PERHOTELAN SUDAH DILAKUKAN// KEDUA NEGARA TERSEBUT SAMA-SAMA MENYEDIAKAN 4 STADION ANDALANNYA UNTUK DIGUNAKAN OLEH PARA BINTANG SEPAKBOLA EROPA YANG AKAN BERLAGA DI EURO 2012 NANTI// NATIONAL STADIUM WARSAW/ MUNCIPAL STADIUM POZNAN/ MUNCIPAL STADIUM WROCLAW/ DAN ARENA GDANSK ADALAH DERETAN STADION YANG TELAH DIPERSIAPKAN OLEH POLANDIA// TIDAK MAU KALAH DARI TETANGGA/ UKRAINA JUGA MENYIAPKAN EMPAT STADION UTAMANYA YAITU LVIV ARENA/ OLYMPIC STADIUM/ METALIST STADIUM/ DAN DONBAS ARENA// SEMENTARA/ LOGO EURO 2012 KALI INI BERUPA BOLA YANG MEMPUNYAI TANGKAI DAN BUNGA DI SISI KIRI DAN KANANNYA// BUNGA DI SISI KIRI BERWARNA MERAH DAN PUTIH YANG MELAMBANGKAN POLANDIA/ SEMENTARA BUNGA DI SISI KANAN BERWARNA BIRU DAN KUNING YANG MELAMBANGKAN UKRAINA// UNTUK MASKOTNYA/ KEDUA TUAN RUMAH MENGGUNAKAN DUA ORANG ANAK LAKI-LAKI YANG BERNAMA SLAVEK DAN SLAVKO// HAMPIR SAMA DENGAN LOGO/ KEDUA MASKOT ANAK LAKI-LAKI TERSEBUT DIBUAT MEWAKILI MASING-MASING NEGARA// SLAVEK MEMPUNYAI RAMBUT YANG BERWARNA PUTIH DAN MERAH DAN MEMAKAI SERAGAM TIMNAS POLANDIA/ SEMENTARA SLAVKO MEMPUNYAI RAMBUT BERWARNA BIRU DAN KUNING DAN MEMAKAI SERAGAM TIMNAS UKRAINA// NAMA SLAVEK DAN SLAVKO TERPILIH SECARA VOTING SEBANYAK 56%/ MENGALAHKAN SIEMKO DAN STRIMKO  SERTA KLEMEK DAN LADKO YANG MASING MASING HANYA MENDAPATKAN VOTING SEBESAR 29% DAN 15%//

SEGMEN II: PREVIEW GRUP DAN TIM YANG AKAN BERTANDING

YANIAR: NAH PEMIRSA SPORTAKULAR/ ITU DIA TADI ULASAN MENGENAI TUAN RUMAH/ LOGO DAN MASKOT DARI EURO 2012 KALI INI// OKE/ SEKARANG SAATNYA KITA NGEBAHAS SOAL EMPAT GRUP YANG ADA DI KOMPETISI INI/ YAITU GRUP A/B/C DAN D SERTA TIM-TIM YANG ADA DI DALAMNYA// ADAKAH TIM NERAKA DI EURO 2012 KALI INI? YUK KITA LIAT AJA LANGSUNG ULASANNYA//

NARASI: SEPERTI KOMPETISI EURO DI TAHUN-TAHUN SEBELUMNYA/ EURO DI TAHUN 2012 INI KEMBALI DIBAGI MENJADI EMPAT GRUP DENGAN MASING-MASING EMPAT TIM DI DALAMNYA// GRUP A TERDIRI DARI TUAN RUMAH POLANDIA/ YUNANI/ RUSIA DAN REPUBLIK CEKO//
REKOR POLANDIA DI PIALA EROPA HAMPIR TIDAK ADA/ KECUALI PENAMPILAN MEREKA SATU-SATUNYA DI EURO 2008// TAHUN INI MEREKA TAMPIL LAGI DI KEJUARAAN ANTARNEGARA EROPA ITU DENGAN PREDIKAT SEBAGAI TUAN RUMAH/ DAN OLEH KARENANYA TIDAK MENGIKUTI BABAK KUALIFIKASI// APA YANG BISA DICAPAI POLANDIA DI EURO 2012 SEPERTINYA SANGAT BERGANTUNG DENGAN STATUS MEREKA SEBAGAI TUAN RUMAH/ SEHINGGA MENJADI SALAH SATU UNGGULAN// MEREKA CUKUP BERUNTUNG BERADA DI GRUP YANG SEIMBANG BERSAMA YUNANI/ REPUBLIK CEKO/ DAN RUSIA// SECARA TEKNIS/ PERMAINAN POLANDIA TIDAKLAH ISTIMEWA// DARI 21 PERTANDINGAN PERSAHABATAN YANG MEREKA LAKUKAN AGUSTUS 2010 SAMPAI AKHIR FEBRUARI 2012/ MEREKA CUMA MENANG TUJUH KALI// SISANYA MEREKA SERI SEMBILAN KALI DAN KALAH LIMA KALI// TAPI POLANDIA MERASA SENANG KETIKA BISA MENGALAHKAN ARGENTINA 2-1 DALAM UJICOBA DI WARSAWA PADA 5 JUNI TAHUN LALU/ WALAUPUN EMPAT HARI KEMUDIAN/ POLANDIA KEMBALI TAKLUK 0-1 DARI PRANCIS// UJICOBA LAIN ADALAH KETIKA POLANDIA BERHASIL MENAHAN IMBANG 2-2 JERMAN DI BULAN SEPTEMBER/ NAMUN MENYERAH 0-2 DARI ITALIA DI BULAN NOVEMBER//
BERSAING DENGAN REPUBLIK IRLANDIA/ ARMENIA/ SLOVAKIA/ MACEDONIA/ DAN ANDORRA DI GRUP B/ RUSIA KELUAR SEBAGAI TIM DENGAN NILAI PALING TINGGI// EMPAT TAHUN LALU/ DIPIMPIN HIDDINK/ RUSSIA TAMPIL SANGAT BAIK DI AUSTRIA-SWISS// KALA ITU ROMAN PAVLYUCHENKO DAN KAWAN-KAWAN MAMPU MENEMBUS BABAK SEMIFINAL/ DAN ITU MERUPAKAN CAPAIAN TERBAIK MEREKA DI TURNAMEN BESAR SEJAK MENJADI RUNNER-UP EURO 1988// SKUAD RUSIA DIDOMINASI OLEH PEMAIN-PEMAIN KLUB LOKAL/ YANG TERDISTRIBUSI TERUTAMA DARI SPARTAK MOSKOW/ CSKA MOSKOW/ LOKOMOTIV MOSKOW/ ZENIT ST PETERSBURG/ RUBIN KAZAN/ DAN ANZHI MAKACHKHALA// ANDREY ARSHAVIN/ BINTANG ARSENAL YANG SEDANG DIPINJAMKAN KE ZENIT ST PETERSBURG/ MASIH AKAN JADI PEMIMPIN RUSIA DI LAPANGAN// CATATAN BUAT DIA ADALAH/ DARI 10 PENAMPILANNYA DI BABAK KUALIFIKASI/ TIDAK ADA GOL LAHIR DARI KAKI ATAU KEPALANYA// PEMAIN LAIN YANG LAYAK DINANTIKAN ADALAH ALAN DZAGOEV// ATTACKING MIDFIELDER DARI CSKA MOSKOW INI AKAN MENJADI PENGALIR SERANGAN DARI LINI KEDUA// DARI DELAPAN LAGA DI BABAK KUALIFIKASI/ DZAGOEV MENDULANG EMPAT GOL/ DAN USIANYA MASIH 21 TAHUN//
YUNANI SEDANG MEMULAI BABAK BARU SETELAH ERA OTTO REHHAGEL BERAKHIR DUA TAHUN LALU// SEMUA ORANG TAHU/ REHHAGEL ADALAH ARSITEK YANG TELAH MENYULAP YUNANI MENJADI LEBIH DISEGANI DI EROPA KETIKA MEREKA MEMENANGI PIALA EROPA 2004// SETELAH ITU HANYA SATU KALI ABSEN DI TURNAMEN BESAR/ YAKNI DI PIALA DUNIA 2006// MESKI DEMIKIAN/ MEREKA TAK LAGI MEMBUAT KEJUTAN/ YUNANI SELALU KANDAS DI BABAK PERTAMA BAIK DI EURO 2008 MAUPUN PIALA DUNIA 2010// ERA YUNANI SEKARANG DIKENDALIKAN OLEH SEORANG PORTUGAL BERNAMA FERNANDO SANTOS// KETIKA REHHAGEL PERGI SEUSAI PIALA DUNIA 2010/ SANTOS DIPANDANG SEBAGAI SOSOK PALING IDEAL UNTUK MENGGANTIKAN PELATIH LEGENDARIS JERMAN ITU// SANTOS SUDAH SANGAT HAFAL SEPAKBOLA YUNANI KARENA PERNAH MELATIH TIGA KLUB BESAR NEGARA TERSEBUT YAITU AEK ATHENA/ PANATHINAIKOS/ DAN PAOK// MESKI BEGITU IA HANYA PUNYA SATU TROFI DI YUNANI/ YAKNI PIALA LIGA DI TAHUN 2002 BERSAMA AEK//
REPUBLIK CEKO MASIH MENUNGGU KAPAN TIM MEREKA BISA MEMBUAT KEJUTAN BESAR LAGI SEPERTI DI PIALA EROPA 1996/ KETIKA MEREKA MENJADI RUNNER-UP/ YANG MENANDAI LAHIRNYA SEBUAH GENERASI EMAS DALAM DIRI PAVEL NEDVED/ KAREL POBORSKY/ DAN PATRICK BERGER// FAKTANYA/ SETELAH ITU RAPOR MEREKA DI TURNAMEN BESAR TIDAKLAH IMPRESIF KECUALI DI EURO 2004/ SAAT MEREKA MAMPU MENEMBUS BABAK SEMIFINAL// CEKO BAHKAN TIDAK LOLOS KE PIALA DUNIA 1998 DAN 2002/ HANYA SAMPAI SATU PUTARAN DI PIALA DUNIA 2006/ DAN KEMBALI ABSEN DI AFRIKA SELATAN DUA TAHUN LALU// DI PIALA EROPA TERAKHIR PADA TAHUN 2008/ MILAN BAROS DAN KAWAN-KAWAN JUGA TERKAPAR DI BABAK GRUP/ HANYA MENANG SATU KALI DAN KALAH DUA KALI DARI PORTUGAL DAN TURKI// MENYUSUL PENGUNDURAN DIRI IVAN HASEK SETELAH GAGAL MELOLOSKAN NEGARANYA KE PIALA DUNIA 2010/ FEDERASI MENUNJUK EKS PELATIH SPARTA PRAHA/ MICHAL BILEK/ UNTUK MENUKANGI CEKO/ DIBANTU OLEH MANTAN PEMAIN VLADIMIR SMICER//
SEMENTARA GRUP A DIHUNI OLEH TIM-TIM YANG BERKEMAMPUAN BIASA/ TETANGGANYA GRUP B JUSTRU DIHUNI OLEH TIM-TIM SUPERPOWER YANG MEMBUAT GRUP INI DISEBUT SEBAGAI GRUP NERAKA// BAGAIMANA TIDAK/ TIM-TIM KUAT SEPERTI BELANDA/ JERMAN/ PORTUGAL DAN DENMARK BERKUMPUL DALAM GRUP TERSEBUT//
BELANDA TAK PERNAH KEHABISAN STOK PEMAIN KELAS DUNIA// YANG MENGHERANKAN/ SEPANJANG ORANG MENGAGUMI KEHEBATAN NEGARA INI DI CABANG SEPAKBOLA/ KENYATAANNYA BELANDA BARU SATU KALI MEMENANGI TURNAMEN BESAR/ YAKNI PIALA EROPA 1988// SEJAK TERCETUS PERTAMA KALI DI ERA 70-AN/ SAMPAI SEKARANG ORANG SELALU MENANTI-NANTIKAN KEINDAHAN SEBUAH TOTAL FOOTBALL// PLUS/ KINI FANS DAN PENGAGUM MEREKA SELALU BERHARAP "SINGA ORANYE" BISA JADI JUARA LAGI// DUA TAHUN LALU/ DI PIALA DUNIA DI AFRIKA SELATAN/ BELANDA SUDAH SANGAT NYARIS MEMENANGI TROFI KEDUANYA KETIKA BERHASIL MENEMBUS BABAK FINAL// NAMUN SAAT ITU MEREKA PUN HARUS BERTEMU NEGARA YANG SEDANG SANGAT BERJAYA/ YAITU SPANYOL// MEREKA KALAH 0-1 DALAM PERTARUNGAN YANG MEMAKAN WAKTU 120 MENIT// ALHASIL/ SEPERTI JUGA DI PIALA DUNIA 1974 DAN 1978/ BELANDA HARUS PUAS SEBAGAI RUNNER UP// PASCA PIALA DUNIA/ BELANDA BERHASIL MENJAGA KONSISTENSI PERMAINANNYA// PELATIH BERT VAN MARWIJK/ YANG MENGGANTIKAN MARCO VAN BASTEN SEUSAI PIALA EROPA 2008/ MEMIMPIN PASUKANNYA TAMPIL NYARIS SEMPURNA DI BABAK KUALIFIKASI//
JERMAN MASIH MEMEGANG REKOR SEBAGAI TIM YANG PALING SERING JUARA DI AJANG EURO HINGGA SAAT INI// SELAIN TIGA KALI MERENGKUH TROFI/ MEREKA JUGA TIGA KALI MENJADI RUNNER-UP// JERMAN ADALAH RAKSASA DALAM SEPAKBOLA// MESKI KOMPETISINYA TIDAK SEGLAMOR LIGA INGGRIS/ SPANYOL/ ATAU ITALIA/ TAPI MEREKA SELALU MELAHIRKAN TIM-TIM YANG TANGGUH DAN PEMAIN-PEMAIN BERKELAS// DARI SISI MATERI PEMAIN/ UMUMNYA TIM ASUHAN JOACHIM LOEW MASIH MUDA// DARI TOTAL 38 PEMAIN YANG DILIBATKAN LOEW DARI AGUSTUS 2010 SAMPAI MARET 2012/ HANYA LIMA YANG SAAT INI USIANYA SUDAH KEPALA TIGA/ YAITU MIROSLAV KLOSE/ TIM WIESE/ SIMON ROLFES/ CACAU/ DAN ARNE FRIEDRICH// MANUEL NEUER AKAN BERDIRI DI BAWAH MISTAR GAWANG// KAPTEN PHILLIP LAHM/ HOLGER BADSTRUBER/ DAN PER MERTESACKER TETAP STARTER UTAMA DI LINI BELAKANG// DI LAPANGAN TENGAH BERTUMPUK SEDERET PEMAIN TOP DALAM DIRI BASTIAN SCHWEINSTEIGER/ SAMI KHEDIRA/ TONI KROOS/ MESUT OEZIL/ MARIO GOETZE/ DAN THOMAS MUELLER// DI DEPAN/ DUET KLOSE DAN LUKAS PODOLSKI DIRAMAIKAN OLEH MARIO GOMEZ YANG SEDANG ON FIRE DI BAYERN MUNICH//
PORTUGAL DIANGGAP MENDEKATI GAYA PERMAINAN SAMBA SEHINGGA KERAP DIBERI JULUKAN BRASIL-NYA EROPA// KENDATI BEGITU/ PORTUGAL BELUM PERNAH SUKSES MERAIH SATU GELAR JUARA// PUNYA KESEMPATAN EMAS UNTUK MEWUJUDKANNYA SAAT MENJADI TUAN RUMAH PIALA EROPA 2004// PORTUGAL YANG SAAT ITU MASIH DIPERKUAT OLEH PEMAIN DARI 'GOLDEN GENERATION' SEPERTI LUIS FIGO DAN RUI COSTA/ AKHIRNYA GAGAL DI LAGA FINAL SETELAH KALAH TIPIS 0-1 DARI TIM KEJUTAN/ YUNANI// LANGKAH PORTUGAL MENUJU PUTARAN FINAL AJANG PIALA EROPA MUSIM PANAS INI HARUS DITEMPUH DENGAN SEBUAH PERJALANAN YANG PANJANG// A SELECCAO YANG GAGAL BERSAING DENGAN DENMARK DI BABAK KUALIFIKASI/ HARUS MELAKONI BABAK PLAY-OFF UNTUK MEMASTIKAN SATU TIKET KE PUTARAN FINAL// TIM BESUTAN PAOLO BENTO INI AKHIRNYA LOLOS KE POLANDIA-UKRAINA SETELAH MEMETIK KEMENANGAN AGREGAT 6-2 ATAS BOSNIA// MEGA BINTANG ASAL REAL MADRID/ CRISTIANO RONALDO TETAP AKAN MENJADI ANDALAN UTAMA PORTUGAL DI AJANG PIALA EROPA TAHUN INI// PEMAIN TERMAHAL DUNIA ITU AKAN AKAN BAHU-MEMBAHU DENGAN LUIS NANI/ RAUL MEIRELES/ DAN REKAN SATU TIMNYA DI REAL MADRID/ PEPE//
BANYAK YANG TIDAK INGAT BAHWA DENMARK PERNAH BERJAYA PADA PUTARAN FINAL PIALA EROPA 1992// MEREKA TAMPIL SEBAGAI KAMPIUN SETELAH MENGALAHKAN DUA RAKSASA SEPAKBOLA EROPA/ BELANDA DI SEMIFINAL DAN JERMAN DI FINAL// INI TENTU PRESTASI YANG LUAR BIASA MENGINGAT TIM INI DATANG SEBAGAI PENGGANTI/ MENYUSUL KEPUTUSAN FIFA DAN UEFA MENDISKUALIFIKASI YUGOSLAVIA SEHUBUNGAN DENGAN PERANG YANG BERKECAMUK DI WILAYAH BALKAN// NAMUN SEJAK ITU PERFORMA DENMARK CENDERUNG MENURUN// USAI MEMENANGI GELAR PALING BERGENGSI SE-EROPA/ DENMARK TENGGELAM// MEREKA TAK LOLOS PIALA DUNIA 1994/ TERHENTI DI PEREMPATFINAL PIALA DUNIA 1998/ DAN KEMBALI KANDAS DI BABAK PERTAMA PIALA EROPA 2000// PERFORMA DENMARK BARU MEMBAIK DI EURO 2004 DENGAN MENCAPAI BABAK PEREMPATFINAL/ NAMUN SELANJUTNYA HARUS MERATAPI NASIB TIDAK LOLOS KE PUTARAN FINAL PIALA DUNIA 2006 DAN EURO 2008//  DUA TAHUN LALU DENMARK BERHASIL MENEMBUS PIALA DUNIA DI AFRIKA SELATAN/ TAPI PERFORMANYA TIDAK CUKUP BAGUS// DI BABAK KUALIFIKASI PIALA EROPA 2012 DENMARK CUKUP BERUNTUNG TIDAK BERADA DI GRUP YANG KETAT//
DUA RAKSASA EROPA LAINNYA/ SPANYOL DAN ITALIA BERTENGGER DI GRUP C// SISA DUA KUOTA LAINNYA DIISI OLEH KROASIA DAN IRLANDIA YANG BISA SAJA MEMBER KEJUTAN BILA ITALIA DAN SPANYOL LENGAH//
SEBAGAI JUARA BERTAHAN PIALA EROPA DAN JUGA PEMEGANG TITEL JUARA DUNIA/ SPANYOL MASIH AKAN JADI UNGGULAN TERATAS DI POLANDIA-UKRAINA JUNI MENDATANG// TURNAMEN INI BISA DIBILANG SEBAGAI TITIK BALIK PERSEPAKBOLAAN DI 'NEGERI MATADOR' ITU KALA MEREKA MENGALAHKAN JERMAN 1-0 DI BABAK FINAL EMPAT TAHUN LALU DI WINA// SEBELUMNYA SPANYOL KERAP GAGAL DI TURNAMEN BESAR MESKI SELALU DIUNGGULKAN// SAAT ITU LUIS ARAGONES SEBAGAI PELATIH SUKSES MERAMU TIM YANG BERMATERIKAN PEMAIN-PEMAIN KELAS SATU DAN YANG PALING PENTING ADALAH/ ARAGONES MAMPU MEREDAM EGO KEDAERAHAN YANG SEJAK DULU SELALU JADI 'DURI DALAM DAGING' UNTUK LA FURIA ROJA// KINI TAK ADA LAGI SEKAT-SEKAT YANG MEMISAHKAN ANTARA CASTILLA/ BASQUE/ CATALAN DAN ANDALUSIA DI TIM ITU// DIPIMPIN VICENTE DEL BOSQUE/ SPANYOL PUN PUNYA MISI UNTUK MEMPERTAHANKAN TITEL PIALA EROPANYA// PASCA PENAMPILAN DI PIALA DUNIA 2010/ PERFORMA SPANYOL RELATIF MASIH STABIL DAN DIBUKTIKAN MEREKA LOLOS DARI KUALIFIKASI DENGAN REKOR SEMPURNA DI SEMBILAN LAGANYA/ PLUS JUGA MASIH JADI TIM TERBAIK MENURUT RANGKING FIFA//
SETELAH MENJUARAI PIALA DUNIA 2006/ ITALIA BELUM MENGGIGIT LAGI// MEREKA TAMPIL PAS-PASAN DI EURO 2008/ DAN BERMAIN SANGAT BURUK DAN MENYEDIHKAN DI PIALA DUNIA 2010/ SAMPAI-SAMPAI SANG JUARA BERTAHAN TIDAK LOLOS KE BABAK KEDUA// PERUBAHAN CUKUP BESAR DILAKUKAN// SEJUMLAH PEMAIN LAWAS DIGANTIKAN PEMAIN-PEMAIN YANG LEBIH SEGAR WALAUPUN MEREKA MASIH BISA MENGANDALKAN GIANLUIGI BUFFON/ ANDREA PIRLO/ DANIELE DE ROSSI/ ANTONIO DI NATALE/ DAN GIORGIO CHIELLINI// NAMA-NAMA SEPERTI ANTONIO CASSANO/ CLAUDIO MARCHISIO/ RICCARDO MONTOLIVO/ ANTONIO NOCERINO/ LEONARDO BONUCCI/ ATAU SEBASTIAN GIOVINCO MULAI DIBERI PORSI LEBIH BESAR UNTUK MENGGERAKKAN RODA REGENERASI SKUAD AZZURRI// PERUBAHAN TERBESAR ADALAH DI KURSI PELATIH// CESARE PRANDELLI SEBELUMNYA BUKAN PELATIH PAPAN ATAS SAMPAI IA MEMBAWA SEDIKIT KEJAYAAN BUAT FIORENTINA/ DENGAN MELOLOSKAN TIM TERSEBUT KE BABAK 16 BESAR LIGA CHAMPIONS MUSIM 2009/2010// NAMUN/ IA BERHASIL MEMBUKTIKAN KEMAMPUANNYA// MENJADI SUKSESOR MARCELO LIPPI PASCA PIALA DUNIA 2010/ PRANDELLI PERLAHAN-LAHAN MEMBANGKITKAN OPTIMISME ITALIA LAGI// PALING TIDAK/ ITALIA BERHASIL LOLOS KE PUTARAN FINAL PIALA EROPA 2012//
KARENA SELALU MELAHIRKAN PEMAIN-PEMAIN BERBAKAT BUAT KLUB-KLUB EROPA/ KROASIA SEPERTINYA AKAN SELALU MENJADI KUDA HITAM DI SETIAP TURNAMEN BESAR// MESKI DEMIKIAN/ TIM PERINGKAT TIGA DI PIALA DUNIA 1998 ITU SEDANG MENCARI KONSISTENSI// BUKTINYA MEREKA ABSEN DI PIALA DUNIA 2010 DAN HARUS MENGIKUTI PLAYOFF UNTUK BISA LOLOS KE POLANDIA-UKRAINA// PELATIH SLAVEN BILIC PUNYA TANTANGAN BESAR UNTUK MENGOPTIMALKAN SETIAP TALENTA YANG DIMILIKI TIMNYA// SETIDAKNYA IA PERNAH CUKUP SUKSES SAAT MEMBAWA KROASIA KE PUTARAN FINAL EURO 2008 DAN MASUK BABAK KEDUA SEBELUM KALAH ADU PENALTI DARI TURKI// DARI SISI MATERI PEMAIN/ KROASIA MEMILIKI SKUAD YANG MUMPUNI// MEREKA DIHUNI PEMAIN-PEMAIN YANG SANGAT BERPENGALAMAN DI LIGA-LIGA EROPA// SEBUT SAJA LUKA MODRIC/ JOSIP SIMUNIC/ VDERAN CORLUKA/ IVAN RAKITIC/ DARIJO SRNA/ NIKO KRANJCAR/ MARIO MANDZUKIC/ IVICA OLIC/ EDUARDO DA SILVA/ DAN NIKICA JELAVIC// DENGAN NAMA-NAMA BEKEN TERSEBUT/ BILIC PERLU MENCARI FORMULA TERBAIK SUPAYA HAL TERBAIK DARI TIMNYA DAPAT KELUAR DAN MEREKA BISA MELANJUTKAN "TRADISI" MEREKA SEBAGAI TIM KUDA HITAM DARI BALKAN//
SATU-SATUNYA PIALA EROPA YANG PERNAH DILAKONI IRLANDIA ADALAH EURO 1988/ DAN MEREKA KANDAS DI BABAK GRUP// MEREKA JUGA TIDAK LOLOS KE PUTARAN FINAL DUA PIALA DUNIA YANG TERAKHIR/ YAITU 2006 DAN 2010// MAKA/ SEMESTINYA THE BOYS IN GREEN PUNYA MOTIVASI YANG BERLIMPAH RUAH UNTUK MENJALANI EURO 2012// SELAIN JARANG BERPARTISIPASI/ MEREKA JUGA HARUS BERJUANG SAMPAI FASE PLAYOFF UNTUK BISA MENDAPATKAN TIKET KE POLANDIA-UKRAINA// DI BABAK KUALIFIKASI GRUP B/ ROBBIE KEANE DAN KAWAN-KAWAN FINISH DI BAWAH RUSIA YANG MENJADI JUARA GRUP// KESEMPATAN PLAYOFF TIDAK DISIA-SIAKAN// MENGHADAPI ESTONIA/ MEREKA MENANG 4-1 DI TANDANG/ DAN SERI 1-1 DI KANDANG// SETELAH LOLOS KE PUTARAN FINAL/ TUGAS BERAT MENANTI GIOVANNI TRAPATTONI// PELATIH GAEK ASAL ITALIA ITU AKAN MENJADI KUNCI SECARA TAKTIS/ MELEWATI BABAK PERTAMA SUNGGUH BUKAN MISI YANG MUDAH// KEANE AKAN MENJADI PEMIMPIN DI LAPANGAN DAN MASIH MENJADI TUMPUAN UTAMA DI LINI DEPAN// SEMENTARA KIPPER GAEK SHAY GIVEN AKAN MENJADI PERTAHANAN TERAKHIR IRLANDIA//
INGGRIS DAN PRANCIS AKAN MENJADI NEGARA YANG BERPEUANG LOLOS DARI GRUP D// DUA TIM SISANYA/ SWEDIA/ DAN TUAN RUMAH UKRAINA/ HARUS BERJUANG EKSTRA KERAS AGAR BISA LOLOS KE FASE BERIKUTNYA//
MESKI MENJADI PENEMU SEPAKBOLA/ INGGRIS NYATANYA SERET PRESTASI// TIM BERJULUK "TIGA SINGA" ITU MASIH TERUS MENCARI TROFI PERTAMANYA SEJAK MENJUARAI PIALA DUNIA PADA 1966 ATAU HAMPIR SETENGAH ABAD LALU// SEJAK SAAT ITU PRESTASI TERBAIK INGGRIS SELALU MENTOK// PENCAPAIAN TERBAIKNYA HANYALAH MENEMPATI PERINGKAT KEEMPAT PIALA DUNIA 1990 DAN MENEMBUS SEMIFINAL PIALA EROPA ENAM TAHUN KEMUDIAN// INGGRIS BAHKAN PERNAH MENCATAT HASIL MEMALUKAN DENGAN KEGAGALAN MELAJU KE PUTARAN FINAL PIALA EROPA 2008 USAI DIKALAHKAN KROASIA 2-3 DI LAGA AKHIR KUALIFIKASI// PENINGKATAN PERFORMA INGGRIS DITUNJUKKAN PASCA DILATIH OLEH FABIO CAPELLO/ SEIRING DENGAN SEMAKIN MATANGNYA PARA PEMAIN BINTANGNYA//  SEBUT SAJA WAYNE ROONEY/ FRANK LAMPARD/ JOHN TERRY/ ASHLEY COLE/ DAN STEVEN GERRARD YANG TAMPIL OKE BERSAMA KLUBNYA MASING-MASING//  INGGRIS TAMPIL MENGESANKAN DI KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2010// ST// GEORGE CROSS TAMPIL IMPRESIF DENGAN MEMENANGI SEMBILAN DARI 10 PERTANDINGANNYA YANG MENJADIKAN MEREKA SALAH SATU FAVORIT JUARA//
LOLOS UNTUK KALI KEENAM SECARA BERUNTUN KE PUTARAN FINAL PIALA EROPA/ PRANCIS MENJADI SALAH SATU NEGARA KUAT YANG KURANG DIUNGGULKAN// HASIL DI PIALA DUNIA 2010 DAN PIALA EROPA 2008/ DI MANA MEREKA TERSINGKIR DI FASE GRUP/ MENJADI ALASAN UNTUK TIDAK MENEMPATKAN LES BLEUS SEJAJAR BERSAMA SPANYOL/ JERMAN ATAU BELANDA// PERJUANGAN HUGO LLORIS DAN KAWAN-KAWAN DI KUALIFIKASI PIALA EROPA 2012 JUGA MEMBUAT FANS TIM BERJULUK 'TIM AYAM JANTAN' ITU KETAR-KETIR// MESKI JADI JUARA GRUP D/ ANAK DIDIK LAURENT BLANC CUMA UNGGUL SATU ANGKA ATAS BOSNIA DAN HERZEGOVINA/ YANG AKHIRNYA TAK LOLOS KARENA KALAH TELAH ATAS PORTUGAL DI FASE PLAY-OFF// TERGABUNG DI GRUP D/ PERJUANGAN PRANCIS DI FASE GRUP JUGA AKAN JAUH DARI MUDAH// BERTURUT-TURUT MEREKA AKAN MENGHADAPI INGGRIS/ UKRAINA DAN SWEDIA DI LAGA PAMUNGKAS// JIKA BERUNTUNG/ PRANCIS DIJAGOKAN AKAN LOLOS DENGAN PREDIKAT RUNNER-UP GRUP// TAK SEPERTI SAAT MENJUARAI PIALA DUNIA 1998 DAN PIALA EROPA 2000/ PRANCIS KINI SUDAH DITINGGAL GENERASI EMASNYA SEPERTI MICHAEL PLATINI DAN ZINEDINE ZIDANE//
UKRAINA SEPERTI MENJADI "UNGGULAN YANG TAK DIUNGGULKAN" DI EURO 2012// MEREKA MENJADI UNGGULAN KARENA BERTINDAK SEBAGAI TUAN RUMAH/ TAPI SECARA KUALITAS TIDAKLAH MENJANJIKAN// TIDAK MEMERLUKAN BABAK KUALIFIKASI UNTUK KE PUTARAN FINAL/ UKRAINA AKHIRNYA AKAN MERASAKAN JUGA TAMPIL DI PIALA EROPA// SEJAK MERDEKA DARI UNI SOVIET DI AWAL ERA 90-AN/ UKRAINA MEMANG TAK PERNAH BERLAGA DI TURNAMEN BESAR KECUALI PIALA DUNIA 2006/ KETIKA MEREKA MAMPU MENCAPAI BABAK DELAPAN BESAR// OLEG BLOKHIN/ PELATIH YANG MELOLOSKAN NEGARA INI KE PIALA DUNIA PERTAMA MEREKA DI JERMAN ENAM TAHUN SILAM/ MASIH BERTAHAN SEBAGAI ARSITEK TIM// IA AKAN MENGANDALKAN TIM LOKALNYA/ KARENA HANYA TIGA YANG BERMAIN DI LUAR UKRAINA/ YAKNI KAPTEN GELANDANG ANATOLIY TYMOSHCHUK/ KIPER ANDRIY DIKAN/ DAN PENYERANG ANDRIY VORONIN// DARI 19 PERTANDINGAN YANG DILAKONINYA SEJAK AGUSTUS 2010 SAMPAI AKHIR FEBRUARI 2012/ HASIL YANG DIPEROLEH UKRAINA TIDAKLAH POSITIF// MEREKA MENANG ENAM KALI/ KALAH JUGA ENAM KALI// TUJUH LAINNYA ADALAH SERI//
SWEDIA MUNGKIN BUKAN SALAH SATU KEKUATAN SEPAKBOLA YANG TERBESAR DI EROPA// NAMUN MEREKA PUNYA POTENSI UNTUK TAMPIL SEBAGIA KUDA HITAM// SEJAK PIALA EROPA DIGELAR PERTAMA KALI PADA TAHUN 1960/ BARU PADA TAHUN 1992 SWEDIA MASUK KE PUTARAN FINAL// ITU PUN TERJADI SETELAH MEREKA MENYANDANG STATUS SEBAGAI TUAN RUMAH// SEBELUMNYA/ SWEDIA TAK PERNAH LOLOS DARI BABAK KUALIFIKASI// DI KEIKUTSERTAANNYA YANG PERTAMA ITU/ SWEDIA MAMPU MELANGKAH HINGGA BABAK SEMIFINAL// ITU ADALAH PENCAPAIAN TERTINGGI SWEDIA DI AJANG PIALA EROPA// NAMUN MEREKA GAGAL KE FINAL SETELAH MENYERAH 2-3 DARI JERMAN// EMPAT TAHUN KEMUDIAN/ SWEDIA KEMBALI GAGAL MASUK KE PUTARAN FINAL// TAPI SEJAK TAHUN 2000/ MEREKA TAK PERNAH ABSEN DARI TURNAMEN TERTINGGI ANTARNEGARA EROPA INI// KEGAGALAN SWEDIA LOLOS KE PUTARAN FINAL PIALA DUNIA 2010 MEMEBUAT LARS LAGERBACK MENGUNDURKAN DIRI DARI KURSI PELATIH// DARI 10 LAGA DI BABAK KUALIFIKASI/ ZLATAN IBRAHIMOVIC DAN KAWAN-KAWAN MERAIH DELAPAN KEMENANGAN DAN DUA KALI KALAH/ TERMASUK KEMENANGAN 3-2 DARI BELANDA DI PERTANDINGAN TERAKHIR BABAK KUALIFIKASI//


SEGMEN III: FAKTA UNIK DAN MENARIK KUALIFIKASI EURO 2012 + VOXPOP

YANIAR: NAH PEMIRSA SPORTAKULAR/ ITU DIA TADI PEMBAHASAN MENGENAI SETIAP TIM YANG AKAN BERTANDING DI EURO 2012 NANTI// KOMPLIT BANGET KAN? OKE/ KALO TADI KITA UDAH NGELIAT PROFIL TUAN RUMAHNYA/ LOGO DAN MASKOTNYA/ SAMPE TIM-TIM YANG BAKAL TANDING/ SEKARANG KITA BAKAL MENGINTIP SEDIKIT FAKTA YANG UNIK DAN MENARIK MENGENAI KUALIFIKASI EURO 2012 INI// DAN SETELAH ITU JUGA AKAN ADA WAWANCARA DENGAN MASYARAKAT TENTANG TIM APA SIH YANG DIFAVORITKAN OLEH MEREKA DI 2012 INI? YUK LANGSUNG KITA LIAT AJA LIPUTANNYA//

NARASI: PAGELARAN KUALIFIKASI EURO 2012 SUDAH BERAKHIR// PUTARAN FINAL EURO 2012 PUN TAK LAMA LAGI AKAN DISELENGGARAKAN OLEH POLANDIA DAN UKRAINA// 10 TIM DILUAR POLANDIA DAN UKRAINA SUDAH MEMPEROLEH TIKET PUTARAN FINAL MELALUI BABAK NORMAL KUALIFIKASI EURO 2012// 9 PEMUNCAK GROUP KUALIFIKASI DITAMBAH SATU RUNNER-UP TERBAIK MEMASTIKAN SECARA LANGSUNG HAK MEREKA LOLOS KE PUTARAN FINAL EURO 2012// SEDANGKAN 8 RUNNER UP LAINNYA TELAH BERHASIL MEMPEREBUTKAN EMPAT TIKET SISA// BERIKUT INI ADALAH 10 FAKTA YANG UNIK/ MENARIK DAN MUNGKIN SAJA BELUM ANDA KETAHUI SELAMA KUALIFIKASI EURO 2012 DISELENGGARAKAN//

1) TERJADI 240 PERTANDINGAN
MULAI DARI TANGGAL 2 SEPTEMBER 2010 SAMAPI 11 OKTOBER 2011 PAGELARAN KUALIFIKASI EURO 2012 TELAH MENAMPILKAN 240 PERTANDINGAN MULAI DARI GROUP A SAMAPI GROUP I// PERTANDINGAN BERLANGSUNG HOME-AWAY BAGI MASING-MASING TIM//

2) TIKI TAKA SPANYOL
SELAMA KUALIFIKASI/ SPANYOL TERCATAT SEBAGAI TIM DENGAN RATA-RATA PROSENTASE BALL POSSESSION TERTINGGI/ YAKNI 75%// DI URUTAN KEDUA SETELAH SPANYOL ADALAH ITALIA (72%)// GOL PERTAMA SPANYOL SAAT MENGALAHKAN SKOTLANDIA DICETAK OLEH DAVID SILVA SETELAH MELALUI TOTAL 41 UMPAN TANPA PUTUS DARI PEMAIN-PEMAIN SPANYOL// GAYA TIKI-TAKA INI MERUPAKAN JUMLAH UMPAN BERUNTUN TERTINGGI YANG MENJADI GOL DI KUALIFIKASI PIALA EROPA 2012//

3) TAK TERKALAHKAN
SELAMA BABAK KUALIFIKASI TERCATAN ADA 5 TIM YANG TAK PERNAH MENELAN KEKALAHAN// TIM TERSEBUT ADALAH SPANYOL/ ITALIA/ INGGRIS/ YUNANI DAN JERMAN// NAMUN HANYA JERMAN DAN SPANYOL LAH YANG MAMPU MEMBUKUKAN 100% KEMENANGAN//

4) SWEDIA TERBAIK INGGRIS TERBURUK
MESKIPUN SWEDIA LOLOS LANGSUNG KE EURO 2012 SEBAGAI RUNNER UP TERBAIK TIDAK SERTA MERTA PRESTASI MEREKA DIBAWAH JAWARA GRUP LAINNYA// DENGAN 24 POIN YANG DIKUMPULKAN MEREKA MAMPU MENJADI JUARA GRUP ANDAI BERDA DI GRUP B/ D/ G/ ATAU H// SEDANGKAN SEBAGAI JURA GRUP/ INGGRIS JUGA TIDAK SERTA MERTA LEBIH BAIK KETIMBANG RUNNER UP GRUP LAIN// DENGAN 18 POIN/ INGGRIS MENJADI JUARA GRUP DENGAN POIN TERSEDIKIT//

5) KEGANASAN SI PEMBURU
THE HUNTER ADALAH JULUKAN BAGI STRIKER KLAS JAAN HUNTELAR// TAMPIL TIDAK MENGESANKAN DI KLUB TIDAK MEMBUATNYA DI KESAMPPINGKAN OLEH PELATIH BELANDA BERT VAN WARWIJK// BERBEKAL KEPERCAYAAN VAN WARWIJK/ THE HUNTER MAMPU MEMASUKKAN 12 GOLA KE JALA LAWAN SEKALIGUS MENJADI TOP SCORER BABAK KUALIFIKASI EURO CUP 2012//

6) MESUT OEZIL/ SANG PENGUMPAN
KEGEMILANGAN MESUT OEZIL BERSAMA REAL MADRID BERBUAH PRESTASI DI TIMNAS SENIOR JERMAN// PEMAIN BERAGAMA ISLAM INI BERHASIL MEMANJAKAN REKAN2NYA DENGAN 7 ASSIST YANG BERBUAH GOAL// INI SEKALIGUS MENJADIKAN OEZIL PEMBERI ASSIST TERBANYAK DI PAGELARAN KUALIFIKASI EURO 2012//

7) UNIKNYA TIM DENMARK
SAAT MENGHADAPI PORTUGAL/ DENMARK MAMPU UNGGUL 2-1// SALAH SATU GOLNYA DICETAK OLEH NICKLAS BENDTNER// STRIKER ARSENAL YANG DIPINJAMKAN KE SUNDERLAND INI SELALU MENCETAK GOAL DI 4 KALI PERTEMUAN THE DINAMIT DAN PORTUGAL// SAAT PERTANDINGAN YANG BERKESUDAHAN 2-1 UNTUK TIM DENMARK INI KETIGA PEMAIN PENGGANTI MEREKA BERNAMA BELAKANG PULSEN// MEREKA ADALAH CHRISTIAN POULSEN/ SIMON POULSEN/ DAN JAKOB POULSEN//

8) ITALIA PALING SEDIKIT INGGRIS TERBANYAK
SOAL PENONTON HOLIGAN INGGRIS MEMANG TIDAK ADA DUANYA// SELAMA BABAK KUALIFIKASI RATA-RATA 99//000 HOLIGAN HADIR DI STADION UNTUK MEDUKUNG THE THREE LIONS// BERKEBALIKAN DENGAN INGGRIS TIFOSI ITALIA JUSTRU KEHILANGAN KEGANASANNYA DALAM URUSAN JUMALH PENONTON// RATA-RATA HANYA 19//000 PENONTON YANG HADIR DI STADION UNTUK MENDUKUNG TIM AZZURI// FAKTOR PALING KUAT YANG MENYEBABKAN SEDIKITNYA PENONTON TIMNAS ITALIA ADALAH LAWAN-LAWAN TIM AZZURI YANG CUKUP RINGAN//

9) SAN MARINO = 0
SAN MARINO MEMANG SELALU MENJADI BULAN2AN DI AJANG INTERNASIONAL// SELAMA PAGELARAN KUALIFIKASI EURO 2012 SAJA MEREKAN BAHKAN TAK PERNAH MENCETAK GOL SAMA SEKALI// DENGAN KEBOBOLAN 53 KALI MEREKAN MENJADI TIM PALING LEMAH DI DARATAN EROPA//

Tidak ada komentar:

Posting Komentar